Bung Karno tentang cita-cita

 
Bung Karno tentang cita-cita/ oleh, H.A. Notosoetardjo.  
    -- [s.l]: Lembaga Penggali dan Penghimpun Sejarah  
    Revolusi Indonesia, [s.a].
    xv, 319 hlm.; 21 cm.
 
959.8                                                                            1 eks

Tanggal 5 Juli 1959 adalah hari bersejarah bagi keselamatan bangsa dan negara Indonesia, karena pada hari itu telah dikukuhkan kembali berlakunya UUD 1945. Hari bersejarah yang menyelamatkan falsafah Pancasila dan mengembalikan rakyat Indonesia kepada rel perjuangan yang benar, rel yang berdasarkan jiwa dan semangat Proklamasi 1945. Pada hari itu Bung Karno selaku Presiden, Panglima Tertinggi Angkatan Perang dan Pemimpin Besar Revolusi, telah mencanangkan berlakunya kembali UUD 1945 bagi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tanah tumpah darah Indonesia. Buku ini berisi tentang sejarah dan pengetahuan yang disajikan untuk kepentingan warisan sejarah bagi perjuangan bangsa dan negara Indonesia tercinta.

Search